Corrective Maintenance pada Mesin Bubut Maximat Super 11 type M3. 26.15

Perbaikan mesin bubut maximat super 11 bertujuan untuk melakukan perbaikan pada mesin bubut No. M3 2619 di laboratorium pemesinan teknik mesin FT-UNP yang dalam kondisi rusak dan tidak bisa digunkan dalam perkulihan. Kerusakan yang terjadi pada mesin bubut maximat super 11 No. M3 2619 tentu saja harus segera diperbaiki agar mesin dapat digunakan kembali. Metode perbaikan pada mesin bubut maximat meliputi beberapa langkah kerja, yaitu mengidentifikasi kerusakan pada mesin bubut, mengumpulkan data kerusakan mesin bubut, melakukan perbaikan atau penggantian komponen yang rusak pada mesin bubut maximat, dan pengujian mesin bubut maximat. Perawatan pada mesin ini bersifat korektif maintenance karena mesin dalam keadaan mati.Mesin bubut maximat yang telah telah diperbaiki akan dilakukan pengujian tanpa beban dan dengan beban. Pengujian tanpa beban meliputi pengujian getaran,dan ketahan. Sedangkan pengujian dengan beban meliputi pengujian pemakanan benda kerja baik menual maupun otomatis. Akhirnya mesin bubut maximat yang diperbaiki dapat berfungsi kembali dengan optimal dan komponen yang diperbaiki serta dibuat berjalan dengan optimal yang bisa digunakan kembali didalam perkuliahan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *